Karya Rakyatku.com, Bone. Ketua DPD Golkar Bone Dr. Andi Fahsar Mahdin Padjalangi optimis perolehan kursi di DPRD Bone pada Pemilu legislatif 2024 mendatang akan bertambah.
Hal tersebut diungkapkan Andi Fahsar saat rapat koordinasi antara pengurus DPD, Fraksi Golkar, Pimpinan Kecamatan dan para Bakal Calon Legislatif (Bacaleg), di Sekretariat Golkar Bone Jl. Besse Kajuara, Jumat (28/4/2023)
Andi Fahsar yang juga Bupati Bone dua periode ini berkeyakinan untuk Pemilu legislatif yang akan dihelat 14 Pebruari 2024 mendatang perolehan kursi di DPRD akan bertambah.
“Kami yakin perolehan kursi di DPRD Bone akan bertambah,” ungkapnya dihadapan pengurus DPD, Pimpinan kecamatan dan para Bacaleg Golkar.
Dari pantauan Karya Rakyatku.com, hadir dalam rapat tersebut Ketua DPRD Bone yang juga wakil Ketua Golkar Bone Irwandi Burhan dan beberapa anggota Fraksi Golkar lainnya, seperti Andi Akbar Yahya, Andi Atoro.
Sekadar diketahui Golkar Bone dari hasil pemilu legislatif 2019 lalu Golkar mendudukkan 9 orang legislator di DPRD Bone,
Golkar kehilangan 6 kursi pada Pemilu 2014 dimana saat itu Golkar Bone memperoleh 16 kursi
Adapun anggota DPRD hasil Pemilu 2019 yakni. Andi Ryad Baso Padjalangi, Ade Fery Aprisal (Dapil 1), Andi Boby Ishak (Dapil 2), Andi Atoro (Dapil 3), Irwandi Burhan, Andi Mappanyukki Takka, Adriani A. Page (Dapil 4), Andi Akbar Yahya, Andi Idris Alang (Dapil 5) *
Komentar