oleh

Tim SAR Brimob Bone Evakuasi Pohon Tumbang di Jalan Poros Cempalagi dan Jalan Gunung Kinabalu Bone

 

Karyarakyatku.com, BONE — Tim Search And Rescue (SAR) Brimob Batalyon C Pelopor kembali terjun menebang dan memangkas cabang pohon di Jalan Poros Cempalagi, Kelurahan Pappolo, Kecamatan Tanete Riattang dan di jalan Gunung Kinabalu Kelurahan Mattirowalie Kecamatan Tanete Riattang Barat, Kabupaten Bone, Rabu (10/1/2024).

Pohon berukuran cukup besar itu tumbang saat hujan deras yang mengguyur kota Watampone dan sekitarnya.

Hal itu dibenarkan Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Kompol Nur Ichsan, S.Sos., M.Si saat dikonfirmasi sore tadi.

“Berdasarkan laporan warga, tim SAR Brimob Bone langsung turun ke dua lokasi tersebut untuk membersihkan pohon tumbang,” beber Kompol Nur Ichsan.

Ditambahkan Danyon bergelar Magister Sains, pohon tersebut mengganggu arus lalu lintas warga sekitar dan para pengguna jalan lainnya.

“Pohon berukuran cukup besar itu berhasil dipangkas menggunakan mesin Chainsaw oleh Tim SAR Brimob Bone bersama personel Babinsa Koramil Tanete Riattang dan dibantu warga sekitar lokasi kejadian,” imbuhnya.

Danyon Ichsan mengimbau kepada masyarakat untuk waspada saat beraktivitas di luar rumah ketika kondisi cuaca ekstrem berlangsung.

“Hati-hati saat kondisi cuaca ekstrem berlangsung. Jangan lupa berdoa sebelum bepergian dan taati rambu-rambu lalu lintas,” tandasnya.

Aksi cepat dari tim SAR Brimob Bone ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat.

Alhamdulillah berkat bantuan dari bapak-bapak Brimob Batalyon C Pelopor, akses jalan di tempat tinggal kami sudah bisa dilalui kembali, kami sebagai warga mengucapkan terima kasih kepada bapak-bapak Brimob semoga bantuan dari bapak-bapak dapat bernilai ibadah,” ucap H. Jafar warga yang tinggal di sekitar lokasi kejadian.(*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *