oleh

Bupati Bone Perintahkan, Jabatan Sekda Segera Dilelang

WATAMPONE, Karya Rakyatku.Com–Jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bone tidak lama lagi akan berakhir, sehingga harus segera dilakukan lelang untuk mengisi jabatan tersebut.

Bahkan Bupati Bone Andi Fahsar M Padjalangi sudah memerintahkan pada jajarannya untuk segera melakukan lelang jabatan. Hal tersebut diungkapkan Bupati dua priode ini pada acara pelantikan dan mutasi jabatan beberapa waktu lalu.

Sementara itu Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Bone Drs. Andi Fajaruddin, MM sudah merespon apa keinginan Bupati Bone.

“Apa yang diperintahkan Bupati Bone terkait lelang jabatan Sekretaris daerah, pihak kami sudah mempersipkan, tinggal menunggu persetujuan Bapak Bupati Bone, karena beliau sekarang lagi menunaikan Iabadah Umroh di Tanah suci,”ungkapnya saat ditemui di Ruang kerjanya, Kamis (23/1/2020).

Setelah Bapak Buati dari Umroh,lanjut Mantan Kepala Dinas Pengelolaan Keuangan dan aset Daerah Kabupaten Bone ini menyebut, kami akan hadapkan hal ini, kalau sudah ada persetujuan , kami akan lanjutkan.

Sebelum lelang jabatan terlebih dahulu minta Rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Dan setelah ada rekomendasi dari KASN, maka dibentuklah Panitia seleksi (Pansel).

Pansel inilah yang akan menentukan semua persyaratan yang ada termasuk menentukan jadwal dan yang membentuk Pansel adalah Provensi, jadi kewenangan bentuk Pansel adalah provensi bukan kabupaten.

Syukur-syukur saja kalau ada orang kabupaten yang dilibatkan menjadi anggota Pansel.

Syarat utama untuk ikut lelang Jabatan Sekda adalah Aparatus Sipil Negara (PNS), umur maksimal 56 tahun pada saat penetapan atau pelantikan, minimal perpangkat pembina utama madya Gol IV c. (andi Basri)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *