Karya Rakyatku. Com. Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan pengaewejantahan dari Tri Darma Perguruan Tinggi yakni pendidikan, penelitian dan Pengabdian Masyarakat.
KKN UNHAS Gelombang 108 yang berposko di Desa Massenreng Pulu Kecamatan Sibulue dengan berbagai program kerja yang diembannya mampu melaksanakan dengan baik sampai mereka ditarik ke kampus
Ada beberapa Tugas Posko disamping tugas tugas individu yang harus dikerjakan selama masa KKN. Pendampingan Kehutan, pasang patok hutan yang bisa dikelola masyarakat.
Sebanyak Lima (5) tugas Posko yang menjadi titik fokus dan semua peserta KKN terlibat di dalamnya yakni, pendataan batas luar izin perhutanan sosial, pendataan data base Kelompok Tani Hutan (KTH) Batae pemilik lahan, pembentukan usaha perhutanan sosial baru (argo forestri), Sosialisasi permen 9/2021 tentang pengelolaan perhutanan sosial dan pencegahan kerusakan dan kebakaran hutan dan melengkapi administrasi KTH Batae.
Hal tersebut diungkapkan Ananda Afrianty salah seorang mahasiswa perta KKN UNHAS Gel 108 Posko II Kecamatan Sibulue Desa Massenreng Pulu, Rabu (18/8/2022).
Lanjut Mahasiswa Fakultas Kehutanan UNHAS menyebut disamping tugas posko ada beberapa tugas individu yang laksanakan selama masa KKN, seperti penanaman Jambu mete, penataan lingkungan termasuk sekolah dan Kantor Desa Massenreng Pulu.
Afrianty juga mengapresiasi dan memberikan kesan baik terhadap pemerintah desa dan warga Desa Massenreng Pulu.
“Unsur pemerintahan khususnya Bapak Kepala Desa dan kelurga serta warga Massenreng Pulu pada baik dan ramah,” sebut Ananda Afrianti pada malam perpisahan.
Hal sedana juga diungkapkan Alif Kurniawan, Mahasiwa Fakultas Teknik Jurusan Arsitek ini, menilai selama masa KKN, sinetgitas antara Pemerintah, masyarakat dan peserta KKN terjalin dengan baik, sehingga semua progran yang akan dilaksanakan berjalan baik tanpa kendala.
“Kami semua apresiasi Bapak Kades Najamuddin dan kelurga yang begitu perhatian, berjiwa sosial, agamis dan tidak membeda bedakan warganya,” puji Alif Kurniawan.
Sementara itu Kades Massenreng Pulu Najamuddin, S.Ag berterima kasih pada Mahasiswa KKN UNHAS Gel 108, karna sudah melakukan kerja kerja yang sangat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya masyarakat yang tergabung dam KTH Batae.
Adek adek peserta KNN UNHAS sudah melakukan pematokan tapal batas hutan yang bisa dimanfaatkan masyarakat, sudah melalukan sosialisasi terkait manfaat hutan, merawat hutan yang berkelanjutan yang bisa dimanfaatkan sampai anak cucu.
Di ujung masa pengabdiannya sebagai KKN yang bertepatan dengan peringatan HUT ke 77 Kemerdekaan Republik Indonesia, peserta KKN memeriahkannya dengan menggelar berbagai lomba seperti lari karung, bola volly, lomba makan kerupuk dan pertandingan Domino.
Sekadar diketahui di Desa Maspul ada sekitar 110 Ha Hutan Batae, yang dikelola oleh beberapa warga yang tergabung dalan KTH Batae.
Aba
Komentar